INDRAMAYU, Progresif.id - Sebanyak 19 Tenaga kesehatan di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat yang menangani pasien Covid-19 diberi penginapan di Hotel Wiwi Perkasa 2, hotel ini menjadi asrama mereka selama penanganan wabah.
Biaya penginapan hotel ditanggung pemerintah, seperti dikatakan Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Indramayu, Deden Bonni Koswara, Rabu (29/4/2020), mereka mendapat fasilitas penginapan, agar tidak pulang ke rumah, usai merawat pasien Corona.
Sebab, jika tenaga medis pulang ke keluarganya di rumah, akan berisiko keluarganya tertular, mengingat tugas keseharian para dokter ini bersentuhan dengan pasien Covid-19.
"Mereka masih bertugas (di rumah sakit, red), hasil rapid test (tenaga medis, red) negatif, mereka tidak pulang ke rumah tapi pulangnya ke hotel," kata Deden.
Manager Hotel Wiwi Perkasa 2 Hj. Elly menyatakan, akan melayani tenaga medis ini dengan layanan terbaik di hotelnya, mengingat para tenaga medis ini merupakan pejuang kemanusiaan pada masa pandemi Covid-19 ini. [rls/spn]