• Jelajahi

    Copyright © Berita Inspiratif Progresif.id
    Berita aktual tepercaya

    Kanal Video

    Saan Mustopa: Sosialisasi Empat Pilar sebagai Penguat Gotong Royong Pasca Pandemi

    Minggu, 05 Juni 2022

     

    Sumber foto: dokumentasi pribadi

    Progresif.id - Wakil Ketua Komisi II DPR RI, Saan Mustopa ingatkan masyarakat tentang aktualisasi empat pilar kebangsaan saat pandemi, harus semangat gotong royong untu saling membantu sesama masyarakat di Desa Bolang, Kecamatan Tirtajaya, Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Sabtu, (4/6/2022)


    "Bagaimana kita ingin terus mengingatkan aktualisasi empat pilar terutama saat Covid-19 adalah semangat gotong royong untuk saling membantu," ungkap Saan.


    Menurut Saan gotong royong di masa pandemi ini bisa sangat sederhana, dimulai dari lingkungan terdekat untuk saling membahu menyuplai makanan atau bahan pokok kepada tetangga yang sedang isolasi mandiri.


    "Sekarang kita bisa membantu memberikan makanan atau bahan pokok untuk tentangga yang sedang Isoman (Isolasi Mandiri) itu sudah termasuk gotong royong, walaupun sederhana tapi memiliki efek yang besar," paparnya.


    Saan berharap, pandemi ini dapat menjadi momentum untuk menghidupkan dan membangunkan kembali semangat gotong royong di masyarakat yang mulai pudar tengah kesibukan masyarakat Indonesia.


    "Justru pandemi ini bisa menjadi jalan agar masyarakat saling peduli sesama, bisa saling menguatkan kembali semangat gotong royong kita yang kemarin mulai pudar karena kesibukan di luar rumah." tutupnya. (red)

    Kolom netizen >>>

    Buka kolom netizen

    Lentera Islam


    "Jika engkau mengikuti (kemauan) kebanyakan orang (kafir) di bumi ini (dalam urusan agama), niscaya mereka akan menyesatkan dari jalan Allah. Mereka hanya mengikuti persangkaan belaka dan mereka hanyalah kebohongan" (Q.S Al-An'am Ayat 116)

    Berita Terbaru

    infrastruktur

    +