• Jelajahi

    Copyright © Berita Inspiratif Progresif.id
    Berita aktual tepercaya

    Kanal Video

    Anggota BKKD DPP PPP Dukung Segera Digelar Muktamar 2025

    Sabtu, 13 Juli 2024
    Anjas Asmara.


    Progresif.id - Anggota Badan Koordinasi Kepala Daerah (BKKD) DPP PPP dan fungsionaris PPP, Anjas Asmara, mendukung penuh rencana segera digelarnya Muktamar PPP. Karena melalui Muktamar PPP arah dan kebijakan politik nasional ditentukan hasil Muktamar PPP nanti.


    "Saya sebagai kader dan fungsionais PPP. mendukung penuh digelarnya Muktamar PPP,"ungkapnya saat dihubungi via ponsel pribadinya Jumat (12/7/2024).


    Dikatakan Anjas Asmara , semua DPW PPP se - Indonesia sudah setuju agar Muktamar PPP digelar Tahun 2025 sesuai dengan mekanisme organisasi.


    "kedaulatan tertinggi arah kebijakan politik nasional ada di Muktamar PPP maka perlu segera di gelar Muktamar PPP. Sekali lagi untuk kemajuan PPP sebagai partai politik untuk memperjuangkan umat Islam di partai berlambah Ka"bah,"ungkapnya.


    Lebih lanjut Anjas Asmara mengingatkan agar kader PPP selalu memegang 6 prinsip perjuangan partai sebagai landasan perjuagan di PPP.


    Prinsip-prinsip perjuangan PPP adalah: a. Prinsip ibadah; b. Prinsip amar ma'ruf nahi munkar; c. Prinsip kebenaran, kejujuran, dan keadilan; d. Prinsip musyawarah; e. Prinsip persamaan, kebersamaan, dan persatuan; f. Prinsip istiqamah. (Dede Jaenudin)

    Kolom netizen >>>

    Buka kolom netizen

    Lentera Islam


    "Jika engkau mengikuti (kemauan) kebanyakan orang (kafir) di bumi ini (dalam urusan agama), niscaya mereka akan menyesatkan dari jalan Allah. Mereka hanya mengikuti persangkaan belaka dan mereka hanyalah kebohongan" (Q.S Al-An'am Ayat 116)

    Berita Terbaru

    infrastruktur

    +